DurasiNTB

Lugas & Fakta

Iklan

terkini

Sahabat Turki Lobar Bubar dari Relawan Paslon 03, Ini Alasannya.

Wednesday, October 16, 2024, October 16, 2024 WIB Last Updated 2024-10-16T23:39:40Z
Ketua Relawan 'Sahabat Turki' Samsul Hadi Idris.


Lombok Barat - Pasangan calon Gubernur NTB nomor urut 03, Lalu Muhammad Iqbal dan Indah Damayanti Putri ditinggal oleh relawan atau pendukungnya 'Sahabat Turki' yang diketuai Samsul Hadi Idris alias Gechung. Ia menyampaikan kepada media bahwa ia setuju dengan pendapat yang dilontarkan oleh Sekjend PSI Lombok Tengah beberapa waktu yang lalu.



Gechung berpendapat bahwa sikap yang ditunjukkan Iqbal yang menurutnya terlalu eksklusif membuat dirinya dan timnya berfikir ulang untuk mendukung dan mungkin akan membubarkan relawan yang dibentuknya di Lombok Barat.



“Saya mengamini statement Sekjend PSI, lingkaran Paslon 03 yang terlalu elitis seperti lupa bahwa mreka berdua masih calon belum jadi Gubernur, protokoler yang melebihi pasangan yg sdh dilantik terlihat kurang wajar yang membuat pendukung dan simpatisan akhirnya hengkang. Termasuk di lobar juga mengalami hal yang sama hanya saja lebih soft caranya pergi”, ungkapnya di kediamannya, Rabu (16/10).



Dirinya juga menanggapi terkait strategi yang dijalankan oleh Paslon 03 yang menurutnya terlalu boros mengoleksi partai namun tidak linear dengan biaya operasional menggerakkan mesinnya, sehingga  mempengaruhi survei 03 yang terus diurutan buncit.



“Borong partai oleh Paslon 03 sepertinya tidak linier dengan energi yang di gerakkan  ke simpatisan utk memperluas dukungan, sehingga kalau survei stagnan di nomor akhir sepetinya wajar”. Ucap Gechung.



Namun Gechung menepis anggapan jika Iqbal disebut “pelit” karena menurutnya Iqbal saat ini hanya sedang berhemat dan ia menambahkan bahwa itu tentu menjadi kontradiktif dengan keinginannya untuk berkuasa.



“Kata tidak linier dengan energi yang di gerakkan itu kan artinya bukan pelit tapi hemat” Tambahnya.



Gechung juga menyampaikan bahwa memang benar banyak pendukung Iqbal-Dinda yang mundur akibat dari sistem yang dibangun di internal tim yang menurutnya terlalu protokoler.



“Intinya pendukung Iqbal-Dinda banyak yang mundur akibat tim yang terlalu protokoler, elitis dan tidak jelas energi utk menggerakkan pendukungnya termasuk di Lombok Barat. Saya sendiri sebagai Ketua Sahabat Turki Lombok Barat menggerakan  relawan dari dulu untuk mendukung Iqbal-Dinda di Lobar”. Tutup Gechung (*)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sahabat Turki Lobar Bubar dari Relawan Paslon 03, Ini Alasannya.

No comments:

Post a Comment

Terkini

Topik Populer

Iklan