DurasiNTB

Lugas & Fakta

Iklan

terkini

Meski Harga 3 Komoditi Fluktuatif, IPH Lotim Masih berada di Angka 1,53 Persen.

Tuesday, June 4, 2024, June 04, 2024 WIB Last Updated 2024-06-05T04:48:53Z

Photo Asisten II Setda Lotim Ahmad Masfu, Selasa (04/6/2024).


Lombok Timur - Pantauan Pemerintah Daerah Kabupaten Lotim, Kenaikan harga Barang dan Jasa atau Inflasi di Lotim  hingga Juni 2024 tingkat Indeks Perkembangan Harga (IPH) nya  masih berada di angka 1,53 persen. Sementara Tingkat inflasi NTB di Minggu pertama bulan Juni 2024 masih dikisaran angka 2,77 persen. Artinya masih berada dibawah standar rata-rata Nasional.


"Masih aman terkendali, artinya kita masih berada dibawah rata-rata nasional", terang Ahmad Masfu, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Lotim di Kantor Bupati Selasa, (4/6).


Dikatakannya, untuk Lombok Timur karena indikator yang digunakan adalah indeks Perkembangan Harga (IPH), hingga saat ini masih berada di angka 1,53 persen. 


Adapun indikator penentu angka tersebut didasarkan pada perkembangan harga 9 komoditas bahan pokok. Diakuinya 3 Komoditi seperti Cabai Merah, Bawang Merah dan Daging Ayam masih menjadi  penyebab inflasi. 


Ia menambahkan, dari hasil pantauan penyebab kenaikan harga sebagian besar ada pada rantai distribusi, mengingat faktor jarak juga menjadi penentu yang tidak bisa elakkan. Sehingga para pengusaha terpaksa rata - rata menaikkan harga dagangannya.


"Memang tiga komoditi ini masih fluktuatif, kadang naik kadang turun, memang penyebab kenaikan harga juga karena faktor jarak. Tapi Alhamdulillah masih aman, masih bisa kita kendalikan,"ungkapnya.


Masih kata Ahmad Masfu, sementara untuk ketersediaan Beras di Lombok Timur hingga memasuki pertengahan tahun ini masih tercukupi. Ditambah Bulog yang inten melakukan kegiatan pasar murah dibeberapa titik.


"Untuk Beras kita masih cukup ditambah lagi Bulog tetap melakukan kegiatan pasar murah sehingga masih aman", imbuhnya.


Terakhir disampaikannya Pemerintah Daerah tetap melakukan upaya - upaya dalam menekan angka inflasi diantaranya selain melakukan  operasi pasar juga melakukan komunikasi langsung dengan para pelaku usaha guna mencari titik temu permasalahan dilapangan. (red)



























Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Meski Harga 3 Komoditi Fluktuatif, IPH Lotim Masih berada di Angka 1,53 Persen.

No comments:

Post a Comment

Terkini

Topik Populer

Iklan