DurasiNTB

Lugas & Fakta

Iklan

terkini

Menuju Pilgub NTB, Siti Rohmi Sebut Sudah Mendapat Tiga Dukungan Partai.

Sunday, June 23, 2024, June 23, 2024 WIB Last Updated 2024-06-24T04:47:10Z
Photo Calon Gubernur NTB Dr.Hj.Siti Rohmi Djalilah. Senin, (24/06/2024).

Lombok Timur - Jelang Pilkada serentak Tahun 2024 yang akan dihelat November mendatang, Dr.Hj.Siti Rohmi Djalilah kepada sejumlah awak media menyampaikan bahwa saat ini sudah ada tiga partai koalisi yang siap mendukung pasangan calon ( Paslon) Dr.Hj. Siti Rohmi dan Dr.H.Musyafirin yang familiar disebut Paket ROHMI- FIRIN. Adapun tiga Partai Politik pengusung Paket tersebut melaju ke Pilgub NTB 2024 adalah  Partai Perindo, PDIP dan Partai berlambangkan Ka'bah.


"Koalisi partai sejauh ini Alhamdulillah baik - baik saja, ada tiga partai pendukung, PDIP, Perindo Dan PPP, Insyallah lancar jaya", ungkapnya usai melakukan Coklit Data Pemilih di kediamannya, Senin (24/6).


Sementara soal koalisi partai lain dirinya bersama Tim pemenangan Rohmi -Firin mengatakan tidak ada yang tidak mungkin, semua dinilai masih dalam tahap proses dan pihaknya masih membuka ruang.


"Soal koalisi partai lain kita lihat kedepan masih ada waktu semua sedang berproses. Tidak ada yang tidak mungkin, selalu ada kemungkinan itu", bebernya.


Terakhir saat disinggung soal poros, Hj.Rohmi mengatakan semakin banyak akan semakin baik dan Paket Rohmi - Firin siap untuk tetap bersaing secara sehat.


"Baik baik saja kalau saya, mau poros dua, tiga ataupun empat semakin banyak semakin baik", pungkasnya.


Sementara saat ditanya wacana Zul Rohmi Jilid 2 yang akan dihembuskan kembali dijawab santai Dr.Hj.Siti Rohmi Djalilah. Mengingat sejauh ini tim pemenangan Paket Rohmi - Firin tetap bergerak dan tidak mau menanggapi wacana itu. Hal itu disampaikan dirinya selaku Publik Figur yang digadang gadang akan maju pada Pilgub NTB 2024 usai melakukan Proses Coklit oleh KPU Lotim.


"Itu lagi itu lagi, aduh capek deh", ucapnya singkat. (red).



Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Menuju Pilgub NTB, Siti Rohmi Sebut Sudah Mendapat Tiga Dukungan Partai.

No comments:

Post a Comment

Terkini

Topik Populer

Iklan