DurasiNTB

Lugas & Fakta

Iklan

terkini

Lakalantas Tragis Menelan Korban, 3 Orang Dinyatakan Meninggal Dunia.

Monday, February 5, 2024, February 05, 2024 WIB Last Updated 2024-02-06T20:51:56Z

Lokasi Lakalantas Kecamatan Sikur, Senin Malam (5/02/2024).

Lombok Timur _ Kecelakaan lalulintas (lakalantas) yang terjadi antara dua sepeda motor di wilayah Sikur menyebabkan tiga orang meninggal  dunia di lokasi. Sementara satu orang pengendara lainnya masih menjalani perawatan intensif di RSUP NTB Mataram.


Lakalantas itu menimpa satu keluarga, lokasi kejadian tepatnya di jalan raya Dusun Kebon Pancor, Desa Sikur,  Kecamatan Sikur, Lombok Timur pada  Senin malam (5/02/2024) sekitar pukul. 21.00 wita.


Seorang korban bernama L. Zulhadi (40) saat ini masih dalam kondisi kritis. Sementara Ketiga korban meninggal dunia lainnya diantaranya adalah, Bq Mariani (35) dan anaknya Azlin (7) tahun, keduanya merupakan istri dan anak dari L. Zulhadi warga Loyok serta pengendara lainnya Burhanuddin (26) warga Dasan Lendang, Desa Montong Baan Selatan, Kecamatan Sikur.


Berdasarkan keterangan dari Kasi Humas Polres Lombok Timur, IPTU Nicolas Oesman, kronologis kejadian hingga menyebabkan kecelakaan maut tiga orang pengendara sekaligus itu berawal  saat Lalu Zulhadi yang berboncengan dengan istri dan anaknya hendak menuju ke arah barat atau dari arah Masbagik menuju arah Terara.


Korban menggunakan sepeda motor Beat Nomor polisi DR 4563 YO.  Zulhadi saat itu memboncengi istrinya yang tengah hamil tua. 


Na'as, dari arah yang berlawanan, tiba-tiba korban lainnya Burhanuddin dengan kecepatan tinggi menggunakan sepeda motor Suzuki Satria FU tanpa plat nomor tak mampu menghindari kendaraan yang dikendarai L. Zulhadi beserta anak dan istrinya yang sudah didepannya.


Kecelakaan pun tak bisa dihindarkan, kedua sepeda motor pun ringsek pada bagian depan.


"Ketiga korban dievakuasi warga dan petugas lalu lintas ke Puskesmas Sikur. Sayangnya, tiga dari 4 orang yang terlibat kecelakaan itu dinyatakan meninggal dunia," ungkap Nicolas Oesman.


Saat ini, korban L. Zulhadi masih kritis dan dirujuk ke Rumah Sakit Provinsi NTB untuk mendapatkan perawatan intensif.


Dari informasi yang dihimpun, Korban Bq. Mariani, salah satu korban yang tewas dalam kecelakaan tersebut tengah hamil 8 bulan. Alhasil, jabang bayi pun juga dinyatakan meninggal dunia.(red)






Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Lakalantas Tragis Menelan Korban, 3 Orang Dinyatakan Meninggal Dunia.

No comments:

Post a Comment

Terkini

Topik Populer

Iklan