Lombok Timur - Kabar baik buat warga Nusa Tenggara Barat (NTB) yang mau bekerja dan berkarir di Luar Negeri datang dari PT.Tenriawaru Elit Internasional. Dengan bermodalkan bisa berbahasa Inggris, para pemuda di wilayah ini bisa mencoba mengadu nasib ke negara negara yang menyediakan Job Formal.
PT. Tenriawaru Elit Internasional Cabang Nusa Tenggara Barat (NTB) merupakan perusahaan tenaga kerja dengan Job fair tunggal. Artinya untuk di daerah NTB diklaimnya hanya Perusahaan ini yang mengadakan dan memberangkatkan.
Dimana, dalam proses perekrutan CPMI dilakukan di Disnaker Provinsi NTB langsung dengan sektor kerja, yakni di sektor Perhotelan, Perusahaan atau Pabrik, Perawat dan juga Sopir
Adapun negara tujuannya yakni Hungaria, Bulgaria, Romania, Kroasia, Bosnia, Arab Saudi, Turki, Qatar, Dubai dan Kuwait.
"Syarat yang harus dipenuhi oleh Calon Pekerja Migrasi Indonesia (CPMI) yakni Bisa berbahasa Inggris", ucap Muhamad Nuzur, Kepala Cabang. PT. Tenriawaru Cabang NTB. Ahad, (14/01/24).
Masih kata Nuzur, Perusahaannya bukan istilah kaleng kaleng namun resmi bekerjasama dengan Pemerintah dan merupakan Job fair tunggal.
"Karenanya bagi yang berminat mendaftarkan diri silahkan datang nanti pada hari Rabu 17 Januari 2024 di Gedung off room Disnaker Provinsi NTB di Mataram. Dengan syarat Bisa Berbahasa Inggris dan membawa Kurikulum Vite (CV)," terang Nuzur.
Terakhir disampaikannya, bila ada yang ingin ditanyakan terkait visa, proses pelatihan dan lain sebagainya bisa langsung menghubungi kontak yang bersangkutan di 0878 4222 2911, 0823 4175 9299, atau 0823 4017 4020.
Sementara bagi masyarakat NTB yang mau berkarir di Luar negeri pekerjaan formal maka langsung datang ke Disnaker Provinsi acara job fair pada tgl 17 Januari 2024. (red)
"Langsung Final Interview dengan agency dan sampai ketemu dengan saya juga di sana," pungkas Nuzur. (red)
No comments:
Post a Comment