DurasiNTB

Lugas & Fakta

Iklan

terkini

12.698 Petani Tembakau Terdaftar Di BPJS Ketenagakerjaan Melalui Program DBHCHT.

Thursday, July 27, 2023, July 27, 2023 WIB Last Updated 2023-07-29T22:11:39Z

 


Lombok Timur _ Dari data yang diperoleh pada BPJS Ketenagakerjaan Cabang Selong, sebanyak 12.698 Petani Tembakau Terdaftar keikutsertaannya.


Hal itu disampaikan Kepala cabang BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Lotim Akbar Ismail saat dikonfirmasi media ini Kamis, 27 Juli 2023.


"Bagi para petani tembakau yang di Programkan oleh Pemerintah Daerah melalui anggaran dana DBHCHT sebanyak 12.698 peserta dengan iuran sekitar 240 juta rupiah setiap bulannya yang jika di total berjumlah 1,2 miliar untuk 9 bulannya", ungkap Akbar.



Program yang didaftarkan sejak bulan April lalu tambah dia terbilang cukup membantu. Mengingat  sampai saat ini sebanyak 12 Petani Tembakau sudah mendapatkan manfaat dengan terbayarkannya klaim BPJS Ketenagakerjaannya dengan nominal 42 juta rupiah per orang.


"Ada 12 orang sampai dengan bulan ini yang sudah kami bayarkan klaimnya yakni klaim meninggal dunia 42 juta untuk 1 orang", bebernya.


Sementara kata dia ada 4 orang yang meninggalnya bulan Juli masih dalam proses daftar tunggu karena pihak BPJS Ketenagakerjaan masih menunggu pembayaran atau iuran lanjutan dari Pemerintah Daerah.


Dijelaskannya untuk dana DBHCHT, peruntukannya sama dengan program kepesertaan mandiri yakni mendapatkan 2 manfaat program yaitu jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian. 


Ia pun mendorong kepada semua petani yang belum memiliki kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan untuk ikut mendaftarkan diri melalui kepesertaan mandiri karena manfaatnya yang cukup membantu dengan iuran bulanan yang terbilang cukup ringan yakni hanya Rp 16.800  saja.


"Kami mengimbau bagi petani yang menanam belum ikut kepesertaan BPJS ketenagakerjaan agar bisa ikut karena ada dua manfaat yang didapat sebagaimana yang sudah saya sebutkan tadi", pintanya.


Terkait kepesertaan aktif BPJS Ketenagakerjaan semester 1 Tahun 2023 berjumlah 58.600 tenaga kerja aktif di Lombok Timur. Sementara yang non aktif terbilang cukup banyak yakni 3.636 tenaga kerja. (red)




Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • 12.698 Petani Tembakau Terdaftar Di BPJS Ketenagakerjaan Melalui Program DBHCHT.

No comments:

Post a Comment

Terkini

Topik Populer

Iklan