DurasiNTB

Lugas & Fakta

Iklan

terkini

Hadir Sebagai Pendaftar Pertama, PKS Bertekad Rebut 10 Kursi DPRD.

Monday, May 8, 2023, May 08, 2023 WIB Last Updated 2023-05-08T14:25:03Z

 

Serah Terima Berkas Pengajuan 50 Bacaleg PKS Lotim Bersama KPU Lotim Senin, (8/5/24).

Lotim.DurasiNTB_Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Timur menerima pengajuan Bakal Calon Anggota DPRD Kabupaten Lombok Timur pertama dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada Hari Ke -8 pembukaan penerimaan Bacaleg oleh KPU Lotim (Senin 8 Mei 2023).


Bertempat diruang Media Center, Pengajuan Bakal Calon Anggota DPRD Kabupaten Lombok Timur diterima oleh Ketua KPU Kabupaten Lombok Timur DR.M.Junaidi, didampingi semua anggota serta disaksikan oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Lombok Timur DR. Retno Sirnopati,M.Hum dan para Anggota.


Pengajuan dilakukan oleh Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Murnan,S.Pd.,MM, Inov. didampingi Sekretaris M. Ali Imran, dan Bendahara M. Takzim pada pukul 09.50 Wita.


Sebelumnya, segenap jajaran pengurus dan kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Lombok Timur (Lotim) mengawal langsung 50 kadernya berjalan kaki menuju KPU Lombok Timur yang berjarak sekitar 300 meter dari Sekretariat PKS Lotim.


Rombongan diiringi alat musik Hadroh dipimpin langsung Ketua DPD PKS Lombok Timur, Murnan, S.Pd, MM Inov mendatangi KPU Lotim sebagai pendaftar pertama Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Lombok Timur pada Pemilu 2024 mendatang. 


Didepan sejumlah awak media Murnan menyampaikan bahwa PKS Lombok Timur siap bertarung dan memenangkan Pemilu di Tahun 2024 mendatang.


“Kita pendaftar pertama dan siap menangkan Pemilu 2024,” kata Murnan optimis.


Ia menambahkan, PKS pada Pemilu 2024 bertekad meraih 10 kursi DPRD Lotim dengan mengirim wakil dari setiap daerah pemilihan (Dapil). 


"Misi kami realistis, karena saat ini PKS telah siap baik dari segi struktural dan administrasi", ujarnya.


Sementara itu, iapun menyebut bahwa keterwakilan perempuan dari Partai PKS menjadi partai pertama yang melebihi ambang batas minimal. Begitu pula dengan keterwakilan milenial yang di klaim cukup banyak, yakni mencapai angka 30 persen. 


"PKS saat ini keterwakilan perempuannya mencapai diatas 30 persen sedang milenial 30 persen.Insya Allah Bacaleg PKS semua memenuhi syarat dan nanti juga akan diverifikasi oleh KPU,” tuturnya. (@y.85)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Hadir Sebagai Pendaftar Pertama, PKS Bertekad Rebut 10 Kursi DPRD.

No comments:

Post a Comment

Terkini

Topik Populer

Iklan