DurasiNTB

Lugas & Fakta

Iklan

terkini

Kadis Dikbud Lotim Wakili Bupati Terima Penghargaan dari Mendikbudristek.

Wednesday, February 15, 2023, February 15, 2023 WIB Last Updated 2023-02-15T15:39:28Z

 


Bupati Lombok Timur (Lotim), H.M Sukiman Azmy mendapat penghargaan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia.



Mendikbudristek, Nadiem Makarim mengganjar Bupati Sukiman atas prestasi daerah dalam pelestarian bahasa daerah melalui platform merdeka belajar ke 17 serta sukses revitalisasi bahasa daerah tahun 2022.


Kepala Dinas (Kadis) Dikbud Lotim Izzudin, S.Pd saat di konfirmasi media ini membenarkan penerimaan Piagam tersebut. Dirinya diperintah mewakili Bupati Lombok Timur untuk menerima piagam penghargaan itu di Jakarta pada Senin kemarin, 13 Februari 2023.


"Ini Piagam Penghargaan yang diberikan kepada Bupati Lotim oleh Mendikbudristek", terang Kadis Dikbud Lotim, Izzuddin melalui pesan WhatsApp langsung dari Jakarta kepada sejumlah wartawan media Online.


Izzuddin menyebutkan, penghargaan tersebut atas dukungan, kerja sama serta kontribusi semua pihak dalam program menyukseskan Pelestarian Bahasa Daerah.


Oleh karena itu, pihak Dinas Dikbud Lotim saat ini terus berupaya  mengembangkan bahasa daerah melalui sekolah sebagai “Mulok/Muatan Lokal” agar bahasa daerah tidak terdegradasi oleh arus modernisasi yang semakin tak terbendung.


"Kita akan terus berupaya mengembangkan bahasa daerah di setiap sekolah - sekolah melalui program "Muatan Lokal", ungkap Izzudin.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kadis Dikbud Lotim Wakili Bupati Terima Penghargaan dari Mendikbudristek.

No comments:

Post a Comment

Terkini

Topik Populer

Iklan